Larissa Aesthetic Center Hadir Sebagai Guru Tamu: Siswa Kelas X Kecantikan & Spa SMK Negeri 1 Salatiga Belajar Perawatan Wajah Secara Langsung

Larissa Aesthetic Center Hadir Sebagai Guru Tamu: Siswa Kelas X Kecantikan & Spa SMK Negeri 1 Salatiga Belajar Perawatan Wajah Secara Langsung

2025-11-06

Larissa Aesthetic Center Hadir Sebagai Guru Tamu: Siswa Kelas X Kecantikan & Spa SMK Negeri 1 Salatiga Belajar Perawatan Wajah Secara Langsung


Pada Senin, 3 November 2025, jurusan Kecantikan dan Spa SMK Negeri 1 Salatiga kembali mengadakan kegiatan Guru Tamu sebagai upaya memperkuat pembelajaran berbasis dunia kerja. Dalam kesempatan kali ini, sekolah bekerja sama dengan Larissa Aesthetic Center yang menghadirkan tim profesional untuk memberikan materi mengenai perawatan wajah kepada siswa kelas X.

Kegiatan yang berlangsung di ruang praktik kecantikan ini diawali dengan pemaparan materi tentang pentingnya perawatan wajah, jenis-jenis kulit, serta langkah-langkah perawatan yang tepat sesuai kebutuhan kulit. Narasumber dari Larissa Aesthetic Center menjelaskan secara rinci tentang produk, teknik pembersihan, hingga penggunaan alat yang sesuai dengan standar klinik kecantikan profesional.

Tidak hanya teori, para siswa juga mendapatkan kesempatan untuk melakukan praktik langsung di bawah bimbingan langsung dari karyawan Larissa. Mereka mempraktikkan prosedur dasar perawatan wajah mulai dari cleansing, massage, masker, hingga toning. Kegiatan ini berlangsung interaktif, penuh antusiasme, dan memberikan pengalaman belajar nyata bagi peserta didik.

Melalui program guru tamu ini, siswa tidak hanya memperdalam keterampilan teknis, tetapi juga memperoleh wawasan tentang etika kerja, pelayanan pelanggan, serta standar profesional di industri kecantikan. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata implementasi pembelajaran berbasis industri yang diusung oleh SMK Pusat Keunggulan (PK), guna mempersiapkan lulusan yang terampil, siap kerja, dan berdaya saing tinggi di dunia kecantikan.