Pembekalan PKL (Hari 1) untuk Siswa Kelas XII SMK Negeri 1 Salatiga: Menyiapkan Siswa Siap Terjun ke Dunia Kerja

Pembekalan PKL (Hari 1) untuk Siswa Kelas XII SMK Negeri 1 Salatiga: Menyiapkan Siswa Siap Terjun ke Dunia Kerja

2025-11-09

Pembekalan PKL (Hari 1) untuk Siswa Kelas XII SMK Negeri 1 Salatiga: Menyiapkan Siswa Siap Terjun ke Dunia Kerja


Pada Kamis, 6 November 2025, siswa kelas XII dari tiga jurusan Tata Busana, Kecantikan dan Spa, dan Kuliner SMK Negeri 1 Salatiga mengikuti kegiatan Sosialisasi dan Pembekalan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang diselenggarakan di aula sekolah. Kegiatan ini menjadi salah satu langkah penting dalam mempersiapkan siswa menghadapi dunia kerja secara nyata melalui program PKL.

Acara dibuka dengan sambutan dari Kepala SMK Negeri 1 Salatiga, Bapak Drs. Santoso, M.M., yang menekankan pentingnya menjaga nama baik sekolah selama melaksanakan PKL. Beliau juga menyampaikan pesan inspiratif kepada para siswa untuk selalu menerapkan prinsip ATM — Amati, Tiru, dan Modifikasi — dalam setiap kesempatan belajar di dunia kerja. Menurutnya, melalui pengamatan dan inovasi, siswa akan mampu berkembang dan beradaptasi dengan lingkungan industri yang dinamis.

Kegiatan pembekalan semakin menarik dengan hadirnya narasumber utama, Bapak Noot Faiq, S.M., M.M., selaku General Manager Hotel Gracia Semarang. Dalam sesi bersama para siswa, beliau menyampaikan materi mengenai budaya kerja profesional, menekankan pentingnya disiplin, komunikasi, dan inisiatif sebagai kunci keberhasilan saat menjalani PKL. Menurut Bapak Faiq, ketiga hal tersebut merupakan fondasi utama agar siswa mampu beradaptasi dengan cepat dan memberikan kesan positif di tempat kerja.

Setelah sesi utama, kegiatan dilanjutkan dengan beberapa materi pendukung. Ibu Ari Widyaningsih, S.Pd. memberikan penjelasan tentang tata tertib PKL, meliputi etika, aturan pelaksanaan, serta tanggung jawab yang harus dipatuhi oleh peserta PKL. Selanjutnya, Bapak Suryo Suwandhito, S.Pd. dari bidang kurikulum menyampaikan informasi mengenai mekanisme penilaian dan pelaporan PKL, agar siswa memahami proses administrasi dan evaluasi kegiatan tersebut.

Kegiatan diakhiri dengan sesi dari Bapak Al Muhni Nasi’i, S.Pd., yang memperkenalkan Bursa Kerja Khusus (BKK) sebagai wadah bagi lulusan SMK untuk mendapatkan informasi dan kesempatan kerja setelah lulus nanti.

Melalui kegiatan pembekalan ini, diharapkan para siswa kelas XII memiliki kesiapan yang matang, baik secara mental maupun kompetensi, untuk menjalani pengalaman kerja di dunia industri. Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata komitmen SMK Negeri 1 Salatiga dalam membekali peserta didik agar menjadi lulusan yang profesional, berkarakter, dan siap bersaing di dunia kerja.